AspirasiRakyat.Id, Palangka Raya– Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran menghadiri pagelaran wayang kulit dalam rangka peringatan Hari Wayang Nasional Tahun 2025 yang digelar di Joglo Sanggar Seni Trisno Budoyo, Jalan Mahir Mahar VII, Kota Palangka Raya, Sabtu malam, 13 Desember 2025.
Kegiatan budaya tersebut diselenggarakan oleh Paguyuban Kulowargo Wong Jowo (Pakuwojo) Kalimantan Tengah sebagai upaya melestarikan seni budaya tradisional, khususnya wayang kulit yang merupakan warisan budaya bangsa.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kalimantan Tengah menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pagelaran wayang kulit yang dinilai mampu menjadi wadah pelestarian budaya sekaligus mempererat kebersamaan masyarakat lintas latar belakang.
Agustiar Sabran menilai kegiatan seni dan budaya memiliki peran penting dalam menjaga nilai-nilai kebudayaan, memperkuat persatuan, serta menumbuhkan rasa kebanggaan terhadap warisan leluhur di tengah arus modernisasi.
Pagelaran wayang kulit ini juga dihadiri Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin didampingi Wakil Wali Kota Achmad Zaini, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Tengah, Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.
Acara berlangsung dengan khidmat dan meriah, menampilkan pertunjukan wayang kulit yang sarat nilai filosofi dan pesan moral, sekaligus menjadi bagian dari komitmen bersama dalam menjaga dan merawat kekayaan budaya bangsa agar tetap lestari dan dikenal oleh generasi muda. (Red)








