Pj Bupat Seruyan Hadiri Rakor Pengawasan Perizinan Berusaha 2025

oleh -365 Dilihat

AspirasiRakyat.Id, Kuala Pembuang– Penjabat (PJ) Bupati Seruyan, Djainuddin Noor, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Penyelenggaraan Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko Tahun 2025 di Kantor Bupati Seruyan, Rabu (22/03/2025).

Dalam sambutannya, Djainuddin Noor mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini serta memberikan penghargaan atas capaian kinerja Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan percepatan perizinan berusaha sepanjang tahun 2024.

“Semoga di tahun-tahun mendatang koordinasi dan kolaborasi seluruh perangkat penyelenggara perizinan dan non-perizinan semakin baik. Dengan begitu, kita dapat meningkatkan kinerja serta memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa perizinan berusaha dan pengawasan merupakan instrumen penting bagi pemerintah pusat dan daerah dalam mengendalikan berbagai aktivitas usaha. Melalui penerapan konsep ini, proses penerbitan perizinan diharapkan menjadi lebih efektif dan sederhana.

Selain itu, pengawasan perizinan juga akan lebih terstruktur, baik dari segi periode pelaksanaan maupun substansi yang diawasi. Djainuddin Noor berharap kegiatan ini dapat semakin meneguhkan komitmen bersama dalam membangun Kabupaten Seruyan yang lebih maju dan sejahtera. (rv-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.